aneka jus dan manfaat

Kamis, 10 Juli 2014

Manfaat jus buah

Kandungan Khasiat Dan Manfaat Jus Buah – Jika sudah berbicara tentang buah, tentu kita akan langsung berfikiran yang segar-segar dan manis. Ya buah yang sering menjadi makanan keseharian pasti sangat diminati oleh banyak orang. Namun mengenai buah sendiri pastinya tak lumrah jika tak membahas tentang jusnya atau jus buah. Untuk mengolah buah menjadi jus sendiri tidaklah sulit. Biasanya dalam membuat jus kebanyakan orang menambahkan sedikit gula, susu atau sirup agar rasa jus buah lebih nikmat. Namun, dengan begitu manfaat jus buah jika dicampur dengan bahan-bahan tersebut akan berkurang.
Dalam memilih buah untuk dijadikan jus, banyak pilihan buah yang bisa diambil dalam mengolahnya baik apel, anggur dan lainnya. Namun tentu manfaatnya berbeda tergantung kandungan gizi yang dimiliki. Dibawah ini beberapa buah yang baik untuk dijadikan jus terkait dengan kandungan gizi yang dimilikinya:
1. Jus buah anggur
Buah anggur dikenal dengan buah paling sehat sedunia, tentunya jus anggur pun sama bermanfaatnya untuk kesehatan ataupun perawatan kecantikan. Hal ini dikarenakan buah anggur mengandung kalsium, tembaga, yodium, besi, kalium, mineral, vitamin san fosfor. Kandungan-kandungan tersebut bermanfaat untuk mengatasi beberapa penyakit seperti TBC, wasir, arthritis, sembelit, penyakit jantung dan masih banyak penyakit lainnya.
2. Jus buah apel
Buah yang baik untuk dijadikan jus juga buah apel. Buah apel memiliki manfaat dalam mengatasi beberapa penyakit seperti diare, sembelit, gangguan pencernaan dan penyakit rematik. Hal ini dikarnakan buah apel memiliki kandungan senyawa kalsium, fosfor, potassium dan magnesium yang menunjang untuk mengatasi masalah tersebut.
3. Jus buah jeruk
Kandungan jus jeruk seperti fosfor, kalsium, magnesium dan kalium bermanfaat untuk mengatasi penyakit seperti syaraf dan insomnia. Bahkan, vitamin B dan C yang dimilikinya terdapat keuntungan sebagai minuman kekebalan tubuh kita.
4. Jus buah black berry
Buah yang baik untuk dijus juga buah black berry. Mengonsumsi buah black berry secara rutin berkhasiat untuk mengatasi penyakit diabetes sebab kandungan antioksidan yang memiliki peran dalam menangkal radikal bebas
Aturan Memaksimalkan Manfaat Jus Buah
Dalam mengonsumsi jus buah sendiri, ada aturan tertentu agar mendapatkan manfaat jus buah secara baik. Jadi, anda tidak boleh sembarang mengonsumsi jus buah pada saat tertentu. Dibawah ini beberapa aturan yang patut anda ketahui:
1. Penting untuk anda ketahui bahwa dalam mengonsumsi jus buah sangat baik ketika perut kita dalam keadaan kosong seperti misalnya pada saat pagi hari atau sore hari. Namun sesaat setelah mengonsumsi jus buah, sebaiknya anda tidak langsung makan dalam rentang waktu 15-30 menit. Hal ini dikarnakan dalam rentang waktu tersebut akan membuat nutrisi dari jus buah dan makanan akan menjadi tidak baik bagi tubuh kita sebab nutrisi dari jus buah memfermentasi nutrisi dari makanan yang dikonsumsi.
2. Dalam mengonsumsi jus buah, sebaiknya anda tidak langsung meminumnya sampai habis atau sekaligus. Lebih baik anda meminumnya sedikit demi sedikit agar perut anda tidak kembung dan mules. Selain itu, mengonsumsi jus buah sedikit demi sedikit juga dapat membantu fungsi pencernaan.
3. Anjuran dalam mengonsumsi jus buah juga sangat baik ketika diminum langsung setelah pembuatannya karena kandungan enzim dan fitonutrisinya lebih optimal. Sebaliknya, jika jus buah tidak langsung diminum atau masih disimpan dalam wadah kedap atau lemari es dalam rentang waktu 10-20 menit, kandungan enzim dan fitonutrisinya akan rusak atau hilang 40-60%.
Sekarang anda sudah mengetahui akan buah apa saja yang baik untuk dijus ataupun aturan-aturan dalam mengonsumsi jus buah sendiri demi mendapatkan manfaat jus buah. Jadi rajin-rajinlah anda untuk mengunsumsi jus buah supaya anda mendapatkan manfaat jus buah bagi kesehatan tubuh anda. Selamat mencoba!!!










Tidak ada komentar:

Posting Komentar